Senin, 26 September 2011

amazing grace

saat saya kecil, saya suka sekali dengan kata: mujizat

mujizat dalam bayangan saya seperti halnya Tuhan turun dan mengubah batu menjadi roti.. atau malaikat-Nya datang dan tb2 membawa mobil yang saya inginkan, atau jodoh yg saya cintai, atau rumah yg saya idamkan, atau apalah yang menurut saya sesuatu hebaaatt yg pasti terjadi.

namun barusan saya menyadari.. memang beberapa mujizat dinyatakan dalam beberapa bentuk dan kejadian yg spesial.. kesembuhan Ilahi misalnya. tapi apakah pada kasus yg lain tidak disebut mujizat? entah juga. saya jg ndak bisa menjelaskan secara rohani, karena toh saya bknlah org yg rohani dan mengerti dengan benar.. tapi yg saya tahu skrg Mujizat adalah saat seorang ibu rumah tangga tanpa pendidikan bisa terus berjuang dan menghidupi serta menyekolahkan 6 orang anaknya.. dan saat seorang pemuda yang memilih bertobat dari kecanduan film porno dan meninggalkan pergaulan yg tidak baik.. saat seorang pemudi yg kecanduan narkoba dan freesex yang memilih untuk bertobat dan kembali menjadi seorang yang baik.. demikian pilihan2 kembali kepada kehidupan yang benar bagi seorang pencuri, pembohong, pelacur, bahkan pembunuh sekalipun.. PILIHAN. ya, sekedar seperti itu saja. satu kata: pilihan. yang membawa kepada perubahan yang lebih baik dan mendatangkan damai sejahtera. dan perlu digaris bawahi: KITA yang melakukan PILIHAN itu. bukan org lain, bukan keadaan, bukan pula benda seperti narkoba secara ajaib berubah jadi air mineral.. atau vcd porno berubah jadi vcd kartun doraemon.. WE who DECIDE to be better, or struggling, or living in peace..


dan seolah tidak mau kalah.. Mujizat adalah sama seperti saya, seorang cuek dan tidak peduli dengan lingkungan sekitar bahkan tidak peduli dengan orang lain,memilih untuk menyadari bahwa: saya diperbolehkan hidup-dengan tujuan yg mulia-apapun masalaluku- saya bisa merasakan detak jantung saya, dan saya bersyukur detaknya sehat dan tekanannya masih tergolong normal.. aih, sederhana tapi itulah mujizat.. mujizat itu adalah hidup. Mujizat itu adalah saya.. Trimakasih Yesus atas mujizatMu

0 komentar: